Jumat, 04 April 2014

Contoh penulisan proposal penelitian

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (2001:899) dinyatakan yang dimaksud dengan proposal adalah  rencana yang dituangkan dalam  bentuk rancangan kerja.  Proposal adalah karangan ilmiah yang berisi rancangan kerja.

Penelitian merupakan kegiatan ilmiah yang dilaksanakan melalui metode ilmiah yang menghasilkan data yang dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah pula. Dalam hal ini, proposal penelitian turut  menentukan penelitian. Perencanaan penelitian baik penelitian metode kuantitatif maupun metode kualitatif harys dituangkan jelas ke dalam proposal penelitian.
Menurut Jauhari (2008) Proposal merupakan suatau bentuk pengajuan penawaran, baik berupa ide, gagasan, pemikiran, maupun rencana kepada pihak lain untuk mendapatkan dukungan, izin, persetujuan, dana, dan sebagainya.

Sistematika Penyusunan Proposal Penelitian
Penyusunan proposal penelitian diawali dengan menentukan topik dan judul penelitian. Pemilihan topik dan judul penelitian harus menarik, belum dipakai oleh orang lain, dan harus bermanfaat bagi orang banyak. Dalam memilih topik dan judul penelitian perlu kecermatan dan kehati-hatian sehingga penelitian yang akan dilaksanakan tidak  menghadapi banyak kesulitan.
Sistematika yang umum digunakan dalam menyusun proposal penelitian, yaitu
1. Latar Belakang
2. Identifikasi Masalah
3. Rumusan Masalah
4. Tujuan Penelitian
5. Kegunaan Penelitian
6. Tinjauan Pustaka
7. Kerangka Berpikir
8. Hipotesis
9. Metode dan Teknik Penelitian
10. Sistematika Penulisan.

Sistematika penulisan proposal penelitian yang menggunakan metode kualitatif berbeda dengan penelitian kuantitatif. Pada umumnya sistematika proposal penelitian kualitatif  adalah sebagi berikut :
I. PENDAHULUAN
1.1 Latar belakang
1.2 Fokus Penelitian
1.3 Rumusan Masalah
1.4 Tujuan Penelitian
1.5 Manfaat Penelitian

II. STUDI  KEPUSTAKAAN
2.1
2.2
2.3
III.METODOLOGI PENELITIAN
3.1 Metode Penelitian
3.2 Tempat Penelitian
3.3  Instrumen Penelitian
3.4  Sampel Sumber Data
3.5  Teknik Pengumpulan Data
Daftar Pustaka
3.6  Teknik Analisis Data

Sistematika penulisan proposal penelitian kuantitatif adalah sebagi berikut.
I.PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Identifikasi Masalah
1.3 Batasan Masalah
1.4 Rumusan Masalah
1.5 Tujuan Penelitian
1.6 Kegunaan  Penelitian
II. Landasan Teori
2.1 Deskripsi teori
2.2 Kerangka berpikir
2.3 Hipotesis
III. METEDOLOGI  PENELITIAN
3.1 Metode Penelitian
3.2 Populasi dan Sampel
3.3 Instrumen Penelitian
3.4 Teknik pengumpulan Data
3.5 Teknik Analisis Data
Daftar Pustaka
   

0 komentar:

Posting Komentar